; 2 Cara Mudah Mengolah Manggis untuk Obat - Alur Maju Blog | Tips Kecantikan dan Kesehatan

2 Cara Mudah Mengolah Manggis untuk Obat

Judul : 2 Cara Mudah Mengolah Manggis untuk Obat
Rating : 100% based on 9879 ratings. 9192 user reviews.
Dipublikasikan oleh Tips Kecantikan dan Kesehatan






Manfaat Buah Manggis dan Cara Mengolahnya - Buah dan sayur terkenal sebagai sumber makanan yang mampu menjaga kesehatan seluruh tubuh kita. Satu diantara buah-buahan yang bermanfaat adalah manggis. Buah yang dagingnya mirip dengan Sirsak ini ternyata memiliki berbagai khasiat yang melimpah. Salah satunya adalah sumber anti-oksidan untuk menjaga kulit agar awet muda.

Selain rasa yang manis dan penampilannya yang enak dilihat, buah Manggis juga memiliki banyak kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan. Bahkan di beberapa negara, sudah sejak lama buah Manggis ini dijadikan sebagai bahan terapi maupun obat alternatif.

Namun, bila Anda menikmati buah manggis, jangan langsung membuang kulitnya. Karena justru pada bagian kulit itulah terdapat banyak khasiat yang baik bagi kesehatan dan kecantikan.

Minuman sari kulit Manggis dipercaya membantu mengatasi keluhan masalah pria, wanita, tua dan muda. Sebut saja berbagai penyakit kronis seperti kanker, batu ginjal, wasir, sesak nafas dan sebagainya.

Hasil penelitian ilmiah menyebutkan bahwa kulit buah Manggis sangat kaya akan anti-oksidan, terutama xanthone, tanin, asam fenolat maupun antosianin. Dalam kulit buah Manggis juga mengandung air sebanyak 62,05%, lemak 0,63%, protein 0,71%, dan juga karbohidrat sebanyak 35,61%.

Membuat Olahan Kulit Manggis

Berikut cara yang bisa Anda buat sendiri dirumah untuk membuat olahan kulit manggis menjadi minuman yang dikonsumsi secara rutin. Minuman sari kulit buah manggis terkenal dengan nama sirup xanthone.

Caranya adalah dengan mencuci bersih kulit 2 buah manggis dalam 4 gelas air. Masak hingga tinggal 2 gelas saja. Minumlah secara rutin 2-3 kali sehari. Anda juga bisa mengolah jus buah manggis seperti membuat jus pada umumnya. Bila kurang manis, Anda bisa menambahkan madu.

Setelah mengetahui beberapa kegunaan atau manfaat dari kulit manggis, hal penting berikutnya adalah dengan mengetahui Cara Mengolah Kulit Manggis Sebagai Obat Herbal.

Untuk mengolah kulit Manggis sebagai obat herbal, Anda bisa membuatnya dengan berbagai cara, 2 diantaranya yaitu:
  • Dibuat Jus, caranya kerok kulit buah manggis, taruh dalam blender kemudian campurkan air satu gelas dan tambahkan gula secukupnya agar rasanya menjadi manis, lebih baik anda gunakan gula merah/gula jawa, Anda juga bisa menambahkan madu agar rasanya tidak terlalu pait, setelah itu blender sampai halus. Kemudian minum dengan rutin setiap 2 kali sehari. 
  • Direbus dan dikeringkan, caranya adalah iris kulit buah manggis tipis-tipis kemudian jemur diterik matahari hingga kering, hal ini bertujuan agar kulit manggis tersebut bisa bertahan lama serta tahan terhadap jamur. Sementara itu untuk membuatnya jadi obat, ambilah satu genggam kulit buah manggis yang sudah kering kemudian rebus dengan segelas air, tunggu beberapa saat hingga kulit manggis tersebut menjadi layu. Setelah layu ambil rebusan kulit manggis tersebut kemudian pakailah untuk membuat jus dan campur dengan buah lainnya. 
  • Dengan cara ditumbuk, caranya hampir sama dengan diatas, yakni keringkan kulit buah manggis, kemudian setelah kering ambil kulit manggis secukupnya lalu tumbuk hingga menjadi serbuk yang halus. Sementara itu untuk membuatnya menjadi obat, ambilah serbuk dari kulit manggis tersebut kemudian campurkan dengan jus/seduh dengan air yang panas kemudian tambahkan madu biar rasanya tidak pekat/pahit.


Selain manfaat diatas, ternyata masih banyak manfaat lainnya dari kulit buah Manggis seperti keampuhannya dalam mengatasi TBC, Asma, Jantung koroner, dan kemampuannya meningkatkan daya tahan tubuh terutama bagi orang yang sedang mengidap HIV/AIDS yang tak bisa disembuhkan.

Penelitian lain juga menyebutkan bahwa kulit buah Manggis sangat mujarab untuk melawan sel kanker payudara, lever, dan leukemia. Sungguh sangat mengagumkan dan menakjubkan fungsi dan manfaat yang dimiliki oleh kulit buah Manggis yang sejatinya bisa dengan mudah kita mendapatkannya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel